Ayo Berikan Senyum Anak-anak Korban Bencana Alam

Ayo Berikan Senyum Anak-anak Korban Bencana Alam
Sabtu, Juli 25, 2020
Bencana alam merupakan musibah yang tidak bisa diprediksi kapan datangnya. Saat bencana alam menimpa suatu daerah, maka bantuan akan sangat dibutuhkan oleh para korban bencana alam tersebut. Bantuan tersebut diberikan sebagai upaya agar para korban bencana alam dapat menyambung hidup dan bangkit dari musibah yang menimpanya.

Donasi korban bencana alam
Sekecil apapun donasi Anda sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan

Pemberian bantuan biasanya sangat beragam sesuai dengan kebutuhan para korban bencana alam. Umumnya, bantuan yang diberikan berupa bahan-bahan makanan, pakaian layak pakai sampai berbagai kebutuhan pribadi para korban. Tapi, salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan dari pemberian bantuan adalah mengembalikan senyuman anak-anak korban bencana alam.

Saat bencana alam terjadi, maka kejadian tersebut bisa menimpa siapa saja termasuk anak-anak. Para anak-anak yang selamat dari bencana alam perlu mendapatkan penanganan khusus. Sebab, anak-anak yang menjadi korban bencana alam umumnya akan mengalami trauma. Trauma tersebut tidak boleh dibiarkan begitu saja karena bisa mengancam masa depan anak-anak nantinya.

Trauma yang dialami anak-anak korban bencana alam perlu diatasi segera. Sebab, anak-anak memiliki masa depan yang panjang dan trauma tersebut bisa mengancam masa depannya. Oleh karena itu, para relawan yang datang memberikan bantuan perlu memberikan pemulihan trauma kepada anak-anak agar bisa kembali tersenyum dan melupakan bencana alam yang telah menimpanya.

Agar proses pemulihan trauma pada anak-anak berjalan lancar, maka dibutuhkan dari para pendekar anak. Anda bisa turut serta menjadi seorang pendekar anak dan membantu mengembalikan senyuman di wajah anak-anak korban bencana alam. Untuk menjadi pendekar anak, caranya juga cukup mudah, Anda hanya perlu memberikan donasi melalui UNICEF Indonesia.

UNICEF Indonesia merupakan lembaga dunia yang berkonsentrasi terhadap kesejahteraan anak-anak di Indonesia. Ketika bencana alam terjadi, maka UNICEF Indonesia turut serta berpartisipasi mengembalikan kehidupan anak-anak korban bencana alam. Anda dapat turut serta berpartisipasi menjadi pendekar anak dengan melakukan donasi setiap bulannya melalui situs donasi UNICEF Indonesia.

Donasi bulanan yang Anda berikan akan bermanfaat banyak dalam membantu mengembalikan senyuman anak-anak korban bencana alam dan anak-anak lainnya di Indonesia yang kehilangan haknya. Oleh karena itu, mari menjadi pendekar anak dan membantu anak-anak di Indonesia agar bisa hidup sebagaimana mestinya.


Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Ayo Berikan Senyum Anak-anak Korban Bencana Alam"

Posting Komentar

Silakan tinggalkan komentar jika ada yang perlu didiskusikan. Jangan pernah gunakan ujaran kebencian, bullying, dan kalimat-kalimat yang mengandung unsur SARA!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel

Iklan Bawah Artikel